Senin, 19 Maret 2012
^ BOLU GULUNG ASIN ISI RAGOUT JAGUNG SOSIS ^
^ BOLGUL ASIN RAGOUT JAGUNG PEDAS ^
Bahan Bolu:
- 4 kuning telur
- 1 putih telur
- 4 sdm peres gulpas
- 3 sdm peres (tdk rata) terigu sedang
- 1 sdm peres (tdk rata) maizena
- 2 sdm margarin, lelehkan
- 1 sdt emulsifier
- Garam
- 1 lembar daun seledri, untuk taburan di adonan
Bahan filling:
- 2 sdm margarin untuk menumis
- 1/2 buah bawangbombay ukuran sedang, rajang halus
- 1 buah jagung manis, pipilkan
- 1 buah sosis ukuran sedang, potong dadu, goreng sebentar
- 1 lembar daun seledri, iris
- Merica bubuk, garam, bubuk pala
- 1 sdm susu kental manis
- 2 sdm tepung terigu
- 200 ml air matang
Bolu:
- Kocok telur, emulsi, garam hingga mengembang
- Masukkan terigu dan maizena, aduk hingga rata
- Kemudian masukkan margarin leleh, aduk rata dengan tehnik aduk balik hingga tercampur rata
- Panggang dengan panas 180 derajat selama 20-25 menit
- Angkat
Isi:
- Tumis bawang bombay dengan 2 sdm margarin hingga harum
- Masukkan terigu aduk cepat
- Masukkan 200 ml air aduk hingga licin
- Masukkan jagung dan sosis
- Masak hingga kuah mengental
- Beri merica, garam, pala
- Aduk dan masak sebentar, matikan
- Beri irisan seledri, aduk rata
- Trakhir beri 1 sdm susu kental, aduk kembali hingga rata
Penyelesaian:
- Letakkan bolu di atas kertas roti
- Oleskn dengan bahan isi, ratakan, gulung perlahan
- Potong2, sajikan..
Selamat mencoba ^____^
Langganan:
Postingan (Atom)