Rasanya enak sekali masya Allah.. Sempat deg-degan waktu menggulungnya, karena ini pertama kalinya buat roti yang di gulung, so far berhasil, walaupun sedikit retak di bagian ujung, never mind, yang penting rasanya maknyuus.. masya Allah! Dan bisa sekaligus jadi hantaran untuk ibunda tercinta. Untuk penggemar abon dan mayonaise bisa di coba resep ini. Ini dia resepnya:
Bahan:
- 200 gr tepung protein tinggi
- 50 gr tepung protein rendah
- 6 gr ragi
- 30 gr gula halus
- 1 sdm susu bubuk full cream
- 2 btr kuning telur 100 ml air s
- 50 gr margarin1/4 sdt garam
Topping;
- 1 kuning telur, kocok lepas
- 2 batang daun bwang, iris
- wijen sangrai
Cara;
- Campur terigu, gula, susu dan ragi, aduk rata
- Masukkan kuning telur, aduk rata
- Uleni hingga setengah kalis
- Kemudian masukkan margarin, dan garam, uleni kembali hingga kalis elastis
- Tempatkan dalam wadah, tutup dengan serbet lembab, biarkan selama 40 menit hingga mengembang 2x lipat
- Kempeskan adonan dengan meninjunya
- Giling tipis adonan, tempatkan di loyang 30 x 30 cm yang sudah di olesi margarin
- Olesi permukaannya dengan kuning telur
- Taburi wijen dan daun bawang
- Panggang dalam oven dengan suhu 180 derajat celcius selama 15 menit (jangan lebih! nanti roti agak kering dan susah di gulung alias retak2!)
- Angkat alasi dengan kertas roti, olesi dengan mayonaise, kemudian taburi abon, gulung perlahan
- Potong2 sesuai selera, siap di sajikan sebagai teman teh hangat
Selamat mencoba ^______________^
Sumber:
http://ricke-ordinarykitchen.blogspot.com/2010/09/my-first-floss-roll-bun.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar